Australia Tour dari juara Energen Champion SAC National Championship akan segera berakhir. Pada Rabu, 8 Maret 2023, mereka berkunjung ke Perth Zoo. Salah satu destinasi wisata lokal yang patut dikunjungi. Karena Australia terkenal dengan hewan-hewan kontinental seperti kanguru dan koala, para Champion SAC berharap dapat bertemu dengan keduanya di sini. 

“Kita excited banget. Soalnya pengen ketemu. Tapi ternyata mereka tidur semua. Untungnya terbayar sama jenis-jenis burungnya yang banyak banget. Kagum juga reptilnya cantik-cantik banget,” ungkap Firli Sahputra, Champion SAC dari SMKN 2 Medan. “Saya juga pengen lihat mereka lompat sebenarnya, hahaha.”

Hal serupa diungkap oleh Aziyyati Dina Amalina. Saat diumumkan bahwa mereka akan jalan-jalan ke Perth Zoo, Dina -panggilannya- sudah mempersiapkan diri untuk melihat beberapa hewan khas Australia. Terutama Kanguru.

Baca Juga: Sebelum TC, Champion SAC Sempatkan Belanja Oleh-Oleh ke DFO

“Mereka kayaknya capek, jadinya tidur. Padahal berharap banget bisa berinteraksi bareng. Terus tadi juga kanguru sama koalanya pada masih kecil-kecil pengen lihat yang besar. Tapi nggak apa-apa. Udah nggak lagi penasaran,” ucap Dina. 

Tak hanya kanguru dan koala, Champion SAC juga berkesempatan untuk melihat penguin. Salah satu hewan langka yang bisa ditemui di Indonesia. Bayanillah, Champion SAC dari SMAN 7 Cirebon, mengaku baru pertama kalinya lihat pinguin di Australia. 

“Tadi ada pinguin kecil-kecil lucu banget. Pertama kali nonton penguin tapi langsung lihatnya di Australia, hehehe,” kata juara tolak peluru putra dalam Energen Champion SAC National Championship. 

Baca Juga: Serba-Serbi Champion SAC Menjelajah Watertown

Australia Tour digelar pada 1-9 Maret. Selain mengunjungi WAIS, para Champion SAC juga mengunjungi The University of Western Australia. Para Champion SAC juga berlaga di invitasi Athletics West Track and Field State Championship.

Para Champion SAC yang mengikuti Australia Tour merupakan juara dari masing-masing qualifiers di Energen Champion SAC Indonesia dan kembali meraih juara di Energen Champion SAC National Championship. 

Energen Champion SAC Indonesia 2022 sukses menjaring pelajar bertalenta dari sembilan Regional Qualifiers. Yakni Bali Nusa Tenggara (Mataram), Papua (Mimika), Yogyakarta (Yogyakarta), Kalimantan (Banjarmasin), East Java (Surabaya), North Sumatera (Medan), DKI Jakarta Banten (Jakarta), West Java (Bandung) dan Central Java (Semarang). Sejak akhir September hingga pertengahan Desember. (*)

Populer

Pengertian, Sejarah, dan Jenis Cabang Atletik
Lempar Cakram: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar, Aturan dan Manfaat
Mengenal Lompat Jauh: Pengertian, Sejarah, Teknik dan Gaya
Tiga Jenis Start dalam Olahraga Lari
Lari Jarak Pendek: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat