Skuad Estafet SMKN 1 Pelaihari Fokus Pertajam Kekompakan

| Penulis : 

Banyak evaluasi yang diperoleh tim estafet putra SMKN 1 Pelaihari. Salah satunya adalah mempermulus pemindahan baton. Juara nomor 4x100 meter putra dalam Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia - Kalimantan Qualifiers itu, mengaku akan tampil lebih kompak dalam National Championship. 

“Karena salah satu kunci dalam estafet itu kan saat memindahkan baton. Entah itu menerima atau memberikan. Nah itu perlu latihan berkali-kali agar makin smooth nantinya sewaktu kompetisi,” tutur Aditya Putra Rizqi Khoiruddin. 

Dalam babak National Championship, Aditya Putra akan berjuang bersama Rahmatullah, Andriyan, Akhmad Nur, Muhammad Ichsan. Mereka menjadi salah satu jagoan Kalimantan Qualifiers yang akan ikut berebut slot kampiun di Stadion Madya, Jakarta nanti.

“Kita kalau lagi bonding sambil makan-makan begitu bahasnya soal National Championship. Apa ya yang kira-kira perlu dilatih dan dipersiapkan lagi,” kata Aditya. 

Baca Juga: Elvina Ratnamaya Bangga Tembus National Championship, Targetnya Tampil di PON

Tak hanya juara. Skuad SMKN 1 Pelaihari juga menunggu pengalaman berlomba di tingkat nasional. Pasalnya, ini momen pertama mereka akan berhadapan dengan wakil dari daerah lainnya. 

“Pastinya kita deg-degan sih. Karena melihat limit waktu juara dari region lain itu bagus-bagus semua. Tetapi kita juga nggak mau kalah. Kita nantinya akan menampilkan yang terbaik,” tutur Aditya. 

Menurut skuad SMKN 1 Pelaihari, National Championship menjadi ajang bergengsi. Khususnya bagi pelajar Indonesia. Juga dapat membantu mereka mencari tahu minat dan bakat sesungguhnya. Terutama di bidang atletik. 

“Ini jadi kesempatan yang bagus bagi kita juga,” tambahnya. 

Babak National Championship akan digelar pada 11-13 Januari 2023 mendatang. Nantinya, penggawa estafet dari Kalimantan Qualifiers akan bertemu pemegang rekor dari East Java Qualifiers, SMAN 1 Glagah Banyuwangi. Yang memimpin klasemen puncak dengan catatan waktu 45,91 detik.

Baca Juga: Tim Estafet MAN 2 Mataram Yakin National Championship Bakal Sangat Ketat

Energen Champion SAC Indonesia menjaring pelajar bertalenta dari sembilan Regional Qualifiers. Yakni Bali Nusa Tenggara (Mataram), Papua (Mimika), Yogyakarta (Yogyakarta), Kalimantan (Banjarmasin), East Java (Surabaya), North Sumatera (Medan), DKI Jakarta Banten (Jakarta), West Java (Bandung) dan Central Java (Semarang). 

Energen Champion SAC Indonesia merupakan kompetisi atletik paling akbar di Indonesia. Acara ini diadakan oleh Energen Champion, bekerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan DBL Indonesia. Energen Champion adalah minuman cokelat berenergi yang mengandung susu dan telur dari Mayora. (*)

Populer

Lempar Cakram: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar, Aturan dan Manfaat
Tiga Jenis Start dalam Olahraga Lari
Pengertian, Sejarah, dan Jenis Cabang Atletik
Lari Jarak Pendek: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat
Lari Jarak Menengah: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat