Babak penyisihan nomor 60 meter putra dan putri berlangsung sengit pada Jumat (9/12). Sebanyak 191 pelajar berlomba untuk mengklaim masing-masing delapan slot final dalam Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia - Central Java Qualifiers di GOR Tri Lomba Juang.
Wakil SD Cabean 3 Demak, Muhammad Hadi Pranoto, menjadi yang tercepat dalam penyisihan nomor 60 meter sektor putra. Yang mengantongi 8,38 detik. Kemudian, tempat tercepat kedua ada Abdul Nafi dari SDN 1 Pegulon Kendal. Dengan mencatatkan waktu 9,00 detik. Sementara di tempat ketiga ada Viko Sanjaya dari SD Islam Al Fattah dengan 9,02 detik.
Sementara di sektor putri ada Mahezwari Gendhis Nastiti memimpin dari SD Muhammadiyah Plus Salatiga. Yang mengantongi waktu 9,21 detik. Sedangkan di posisi tercepat kedua ada Nur Aulia Sifa Aini dari SDN 2 Ngelo, Blora. Dengan catatan waktu 9,22 detik. Tiga terakhir teratas dipimpin oleh Caroline Shandy Oktavia. Siswa SDN 5 Cepu yang memperoleh waktu 9,34 detik.
BACA JUGA: Finalis 1.000 Meter Putra Siap Unjuk Gigi di Final Besok!
Energen Champion SAC Indonesia - Central Java Qualifiers digelar pada 8-10 Desember 2022. Khusus jenjang SMA, akan ada babak National Championship. Yang akan digelar di Jakarta pada 13-15 Januari 2023. Nantinya, juara-juara jenjang SMA Central Java Qualifiers akan bertemu dengan juara lainnya di National Championship.
BACA JUGA:Juara Nasional Energen Champion SAC Indonesia 2022 Diberangkatkan ke Australia
Kompetisi atletik ini menjaring pelajar bertalenta dari sembilan Regional Qualifiers. Yakni Bali-Nusa Tenggara (Mataram), Papua (Mimika), Yogyakarta (Yogyakarta), Kalimantan (Banjarmasin), East Java (Surabaya), North Sumatera (Medan), DKI Jakarta-Banten (Jakarta), West Java (Bandung) dan Central Java (Semarang).
Energen Champion SAC Indonesia merupakan kompetisi atletik paling akbar di Indonesia. Acara ini diadakan oleh Energen Champion, bekerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan DBL Indonesia. Energen Champion adalah minuman cokelat berenergi yang mengandung susu dan telur dari Mayora. (*)
Hasil Penyisihan 60 Meter Putra:
1. Muhammad Hadi Pranoto (SD Cabean 3 Demak) - 8,38 detik
2. Abdul Nafi (SDN 1 Pegulon) - 9,00 detik
3. Viko Sanjaya (SD Islam Al Fattah) - 9,02 detik
4. Wais Al Bukhori (SD IT Nidaul Hikmah Salatiga) - 9,04 detik
5. Gibran Raihan Fathurahman (SDN Purwoyoso 03) - 9,07 detik
6. Fadil Pratama Prasetya -SDN Barusari 02 (9,09 detik)
7. Denis Putra (SD Sendangmulyo 4) - 9,15 detik
8. Vino Sanjaya (SD Islam Al Fattah) - 9,23 detik
Hasil Penysihan 60 Meter Putri:
1. Mahezwari Gendhis Nastiti (SD Muhammadiyah Plus Salatiga) - 9,21 detik
2. Nur Aulia Sifa Aini (SDN 2 Ngelo) - 9,22 detik
3. Caroline Shandy Oktavia (SDN 5 Cepu) - 9,34 detik
4. Zenira Puthri Lituhayu (SDN Kutoharjo 01) - 9,35 detik
5. Azizah Nasukha Nurlaili (SD Muhammadiyah 3 SKA) - 9,52 detik
6. Syaqula Aira (SD Pringapus 3) - 9,58 detik
7. Claudine Anggun Primadona (SDN 2 Ngelo) 9,59 detik
8. Arum Radina Putri (SDN Wujil 02) - 9,80 detik