Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 West Java Qualifiers diselenggarakan pada Sabtu, 14 Desember 2024. Salah satu sekolah yang comeback di kompetisi tersebut adalah SMAN 27 Bandung. Mereka mengirimkan perwakilannya di nomor relays 4x100m putri, yang diperkuat oleh Nadia Aisha Nurazmi, perenang muda internasional.
Ini merupakan ketiga kalinya bagi Nadia dan SMAN 27 Bandung mengikuti kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia tersebut. Sebelumnya, Nadia berhasil mengantarkan sekolahnya meraih juara di SAC Indonesia 2022 West Java Qualifiers, disusul dengan podium SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers.
"Karena ini tahun terakhir ya berusaha memberikan yang terbaik aja. Soalnya dari kemarin belum sempat latihan karena harus menghadapi beberapa kompetisi internasional. Ini aja baru pulang dari SEA Aquatics Age Group di Thailand," kata Nadia.
Nadia Aisha memang telah lebih dulu mendalami olahraga renang dibandingkan dengan atletik. Menurutnya, ia baru menekuni atletik usai SMAN 27 Bandung memutuskan untuk mengikuti Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 West Java Qualifiers. "SAC itu seru banget, kemarin waktu lolos ke Jakarta (SAC 2022) itu beneran dapat pelajaran berharga," terangnya.
Nadia menargetkan SMAN 27 Bandung bisa kembali melenggang di babak National Championship. "Ya, semoga aja deh," ungkap Nadia.
Baca Juga: Jadwal Perlombaan Pertamina SAC Indonesia 2024 Central Java Qualifiers Day 3
Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 West Java Qualifiers berlangsung pada 13-15 Desember 2024. Kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia, wilayah Jawa Barat tersebut, diikuti oleh 5.717 peserta dari 495 sekolah se-Jawa Barat.
Babak kualifikasi regional qualifiers untuk Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 dijadwalkan berjalan dari Oktober 2024 hingga Februari 2025. Para pemenang di babak kualifikasi regional khusus tingkat SMA bakal diperlombakan didi National Championships yang akan berlangsung Februari mendatang.
Sementara itu, SAC Indonesia telah digelar sebanyak dua musim berturut-turut. Pada musim 2022, SAC Indonesia berhasil menggaet 31.215 pelajar dari lebih 2.135 sekolah dari sembilan regional qualifiers di musim perdana. Di musim 2023, SAC Indonesia sukses melibatkan 31.362 peserta dari 2.465 sekolah di enam regional qualifiers.
SAC Indonesia merupakan kompetisi atletik paling akbar di Indonesia. Event ini digelar DBL Indonesia bersama Pertamina sebagai title partner. Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 bekerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan DBL Indonesia.
Ikuti terus kabar mengenai SAC Indonesia melalui website www.sacindonesia.com dan Instagram @sacindonesiaofficial. (*)