Ajang Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Central Java Qualifiers sukses dibuka pada Jumat, 15 November 2024.
Ribuan student athlete terlihat antusias di Stadion Tri Lomba Juang, Semarang. Alasannya sederhana, mereka hanya ingin pulang membawa medali juara.
Pada nomor lapangan jenjang SMA, tiga peserta dengan catatan terbaik dinobatkan sebagai pemenang Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Central Java Qualifiers.
Sedangkan peserta dengan catatan waktu terbaik dari masing-masing nomor lintasan ditunjuk untuk berkompetisi kembali di partai final untuk menentukan juara yang sesungguhnya.
Partai penentuan akan berlangsung Minggu, 17 November 2024. Berikut rangkuman lengkap hasil Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Central Java Qualifiers hari pertama:
Hasil Tolak Peluru Putri (FINAL)
1. Saniy Rahmah Nabilah (SMAN 12 Semarang) – 9,71 meter
2. Intan Mahargianti Balki (MAN 2 Banjarnegara) – 9,51 meter
3. Erlina Ngusfuriah (MA Al-Fatah Banjarnegara) – 9,14 meter
Hasil Penyisihan Relays 4x100m Putri
SMAN 2 Kebumen – 55,13 detik
SMAN 1 Pundong – 56,11 detik
MAN 1 Kebumen – 56,34 detik
SMKN 1 Bawang 56,67 detik
SMAN 1 Kendal – 57,43 detik
SMKN 1 Mandiraja – 1 menit 0,69 detik
MAN 2 Kota Semarang – 1 menit 01,42 detik
SMK Muhammadiyah Bligo – 1 menit 02,21 detik
Hasil Lompat Jauh Putri (FINAL)
Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 Central Java Qualifiers digelar pada 15-17 November 2024. Nantinya, babak kualifikasi regional qualifiers untuk SAC Indonesia 2024 dijadwalkan berjalan dari Oktober 2024 hingga Februari 2025. Para pemenang di babak kualifikasi regional bakal ditandingkan di National Championships yang rencananya akan berlangsung Februari mendatang.
Sementara itu, SAC Indonesia telah digelar sebanyak dua musim berturut-turut. Pada musim 2022, SAC Indonesia berhasil menggaet 31.215 pelajar dari lebih 2.135 sekolah dari sembilan regional qualifiers di musim perdana. Di musim 2023, SAC Indonesia sukses melibatkan 31.362 peserta dari 2.465 sekolah di enam regional qualifiers.
SAC Indonesia merupakan kompetisi atletik paling akbar di Indonesia. Event ini digelar DBL Indonesia bersama Pertamina sebagai title partner. Pertamina SAC Indonesia 2024-2025 bekerja sama dengan Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan DBL Indonesia.
Ikuti terus kabar mengenai SAC Indonesia melalui website www.sacindonesia.com dan Instagram @sacindonesiaofficial. (*)