Energen Champion SAC Indonesia 2023 National Championship kurang dari satu hari lagi. Ini adalah babak final plus penentuan bagi para pelari terbaik dari enam qualifiers. Panggung bagi mereka untuk menahbiskan diri menjadi yang tercepat di lintasan Stadion Sriwedari, Solo.
Beragam persiapan jelas telah dan sedang mereka lakukan. Mahardini Citra, pelari asal SMAN 1 Mejobo plus pemilik urutan ketiga nomor lomba middle distance 1.000 meter kategori putri di Energen Champion SAC Indonesia 2023 Central Java Qualifiers mengaku sudah tidak sabar untuk bertemu dengan teman-teman barunya dari qualifiers lain.
“Ingin banget ketemu sama kenalan dari qualifiers lain. Paling pengen itu dari Jatim (East Java Qualifiers),” ungkapnya.
Baca juga: Selain Berjuang di National Championship, Dhavina Ingin Jajal Kuliner Khas Solo
Ya, bukan tanpa sebab Mahardini Citra ingin kenal lebih dekat dengan para pelari dari Jawa Timur. Tahun ini beberapa rekor SAC Indonesia pecah ketika di Jawa Timur. “Kemarin itu banyak yang pecah rekor kan di Jatim. Tertarik aja. Apa resepnya hahahaha. Tapi, aku masih malu-malu juga sih,” terangnya.
Meski begitu, Mahardini punya cara untuk menjaga kepercayaan dirinya ketika nanti beradu cepat di lintasan. Fokus ke diri sendiri adalah kunci yang bakal dipegang olehnya. “Mental sama aku harus pede (percaya diri) sih. Toh juga sama-sama latihan, yang penting usaha aja dulu,” cetusnya.
Baca juga: Jersey National Championship Miliknya 'Ditawar' Orang, Deka Pratama: Nggak Dulu
Wah, kira-kira Mahardini Citra bakal kenalan sama siapa ya ini?
Energen Champion SAC Indonesia 2023 National Championship merupakan babak puncak bagi rangkaian enam regional qualifiers SAC Indonesia 2023. Sebanyak 288 juara regional qualifiers bersaing di National Championship untuk memperebutkan gelar sebagai "Champion SAC." Nantinya, para Champion SAC berhak mendapatkan reward untuk mendapatkan international training camp.
Energen Champion SAC Indonesia merupakan hasil kerjasama PB PASI dan DBL Indonesia. Pada penyelenggaraan musim lalu, Energen Champion SAC Indonesia berhasil menggaet 31.215 pelajar lebih dari 2.135 sekolah dari sembilan regional qualifiers di musim perdana. Di musim 2023, Energen Champion SAC Indonesia sukses melibatkan 31.362 peserta dari 2.465 sekolah di sembilan regional qualifiers. SAC Indonesia diharapkan untuk terus aktif mempopulerkan olahraga atletik. (*)