Terus berlatih. Peraih silver medal nomor lomba middle distance 1000 meter kategori putra Energen Champion SAC Indonesia 2023 Jakarta Banten Qualifiers, Pirlo Reybin Andreas perlahan namun pasti menambah porsi berlatihnya sebelum terjun di Energen Champion SAC Indonesia 2023 National Championship.

Sekadar pengingat, Energen Champion SAC Indonesia 2023 National Championship sendiri bakal berlangsung di Stadion Sriwedari, Solo pada tanggal 18-20 Januari 2024.

Baca juga: 7 Hal Penting Technical Meeting National Championship 2023

Yup, kurang dari seminggu dan persiapan Pirlo untuk beradu cepat di lintasan lari semakin intens. “Untuk persiapan aku sendiri sudah masuk ke tahap sangat intensif. Menurut aku fisik sama mental itu harus benar-benar disiapkan betul,” ungkapnya.

Ini juga pengalaman perdana bagi Pirlo untuk menyambangi kota Solo. Saat ini ia masih belum punya gambaran untuk menjelajah kota Solo. “Untuk tempat yang ingin aku kunjungi belum ada pikiran sih. Ya boleh lah dikasih rekomendasi nanti hahahaha,” terangnya.

Baca juga: Berangkat National Championship, Zabila Maydinah Ingin Jelajah Kota Solo

Bertemu dengan para pelari terbaik di qualifiers lain membuatnya antusias dan adrenalin meningkat. “Ketemu sama juara-juara di qualifiers lain pastinya deg-degan sih. Tapi, seru juga kan mereka-mereka ini yang terbaik juga kan,” tandasnya.

Baca juga: Satukan Misi, Skuad SMAN 39 Jakarta Ingin Ukir Cerita Manis di Surakarta

Energen Champion SAC Indonesia 2023 National Championship merupakan babak puncak bagi rangkaian enam regional qualifiers SAC Indonesia 2023. Sebanyak 288 juara regional qualifiers bersaing di National Championship untuk memperebutkan gelar sebagai "Champion SAC." Nantinya, para Champion SAC berhak mendapatkan reward untuk mendapatkan international training camp. 

Energen Champion SAC Indonesia merupakan hasil kerjasama PB PASI dan DBL Indonesia. Pada penyelenggaraan musim lalu, Energen Champion SAC Indonesia berhasil menggaet 31.215 pelajar lebih dari 2.135  sekolah dari sembilan regional qualifiers di musim perdana. Di musim 2023, Energen Champion SAC Indonesia sukses melibatkan 31.362 peserta dari 2.465 sekolah di sembilan regional qualifiers. SAC Indonesia diharapkan untuk terus aktif mempopulerkan olahraga atletik. (*)

  RELATED ARTICLES