Top 5 Catatan Jarak Lompat Jauh Putri 2022-2023

| Penulis : 

Energen Champion SAC Indonesia telah memasuki musim keduanya. Kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia itu melombakan berbagai nomor atletik. Mulai dari nomor lintasan hingga lapangan. Lompat jauh salah satunya. Yang saat ini menjadi salah satu nomor lapangan yang rekornya sulit untuk dipatahkan. Penasaran siapa yang berada di Top 5 catatan lompat jauh putri terbaik? Berikut daftarnya!

1. Aufar Fadilah Dwi Caksono (SAC 2023) 

Aufar Fadilah Dwi Caksono berada dalam barisan top level juara Energen Champion SAC Indonesia dengan catatan jarak terbaik. Siswi SMAN 2 Madiun tersebut menjuarai East Java Qualifiers 2023 dengan jarak lompatan 4,95 meter. Membuatnya sekaligus memegang rekor SAC yang sebelumnya dipegang oleh Winney Maharaati Ruung dengan perolehan 4,93 meter. 

2. Winney Maharati Ruung (SAC 2022) 

Winney Maharati Ruung dari SMAN 1 Tanjung menjadi salah satu juara yang unggul di nomor lompat jauh. Ia juga menjadi juara National Championship 2022. Saat itu, Winney meraih podium dengan catatan lompatan 4,93 meter. 

3. Eka Triamitha (SAC 2023)

Eka Triamitha berhasil mencuri perhatian. Siswi SMKN 1 Cepu tersebut berhasil menjadi juara di Energen Champion SAC Indonesia 2023 Central Java Qualifiers. Eka merupakan juara baru lompat jauh putri di Central Java Qualifiers yang mencatatkan perolehan jarak 4,87 meter. Nyaris mendekati rekor SAC yang saat ini dimiliki oleh Aufar. 

4. Aurelia Ramadhani (SAC 2022)

Nama Aurelia Ramadhani masih fenomenal di Energen Champion SAC Indonesia. Siswi SMAN 2 Malang itu merupakan juara lompat jauh putri East Java Qualifiers. Aurelia kemudian melenggang ke babak National Championship. Yang diselenggarakan di Jakarta, pada Januari silam. Aurelia kemudian mengisi posisi runner up dengan perolehan lompatan 4,79 meter. 

5. Diana Sylvia Wulandari (SAC 2022)

Diana Sylvia Wulandari adalah penghuni podium ketiga dari lompat jauh putri di babak National Championship. Siswi SMK Cipta Bhakti Husada itu berhasil mencatatkan perolehan jarak sejauh 4,75 meter. 

Energen Champion SAC Indonesia merupakan hasil kerjasama PB PASI dan DBL Indonesia. Pada penyelenggaraan musim lalu, Energen Champion SAC Indonesia berhasil menggaet 31 ribu pelajar lebih dari 2000 sekolah dari seluruh Indonesia. Diharapkan tahun ini SAC Indonesia kembali menjadi wadah bagi anak-anak Indonesia untuk terus aktif mempopulerkan olahraga atletik.

Energen Champion SAC Indonesia 2023 merupakan kompetisi dengan konsep bertingkat. Dimulai di babak regional qualifiers dan dilanjutkan di National Championship. Juara dari babak regional qualifiers dari masing-masing daerah untuk tingkat SMA/Sederajat akan dilombakan di tingkat nasional dalam babak National Championship. (*)

Populer

Tiga Jenis Start dalam Olahraga Lari
Lempar Cakram: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar, Aturan dan Manfaat
Pengertian, Sejarah, dan Jenis Cabang Atletik
Lari Jarak Menengah: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat
Apa Itu Pace dalam Olahraga Lari?