Jesselyn Felicia Eirnyfer tak akan menyia-nyiakan tahun terakhirnya di SMAN 5 Jakarta. Siswi 18 tahun itu akan kembali mewakili sekolah untuk tampil di Energen Champion SAC Indonesia 2023 Jakarta Banten Qualifiers. Setelah merebut posisi runner up di Jakarta Banten Qualifiers 2022 untuk tolak peluru putri, Jesselyn siap kembali dengan perfoma yang lebih optimal.

Energen Champion SAC Indonesia 2023 Jakarta Banten Qualifiers akan berlangsung pada 3-5 November 2023. Kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia itu akan diselenggarakan di Stadion Atletik Rawamangun. "Karena saya belum puas sama hasil di SAC musim lalu dan masih mau mencetak personal best lebih jauh lagi di Jakarta Banten musim ini," kata Jesselyn. 

Saat ini, Jesselyn disibukkan dengan berbagai persiapan menuju Jakarta Banten Qualifiers 2022. Ia bahkan latihan intens sejak September lalu. Seminggu tiga kali setiap sepulang sekolah."Sekarang juga lagi pemulihan cedera bahu juga. Dari musim lalu, kalau musim ini sudah mendingan, semoga bisa tampil maksimal," lanjut Jesselyn. 

Karena cedera bahu, Jesselyn sudah lama tidak mengikuti perlombaan di DKI Jakarta Banten Qualifiers. Ia belum mengetahui peta persaingan tolak peluru akan seperti apa ke depannya. "Sudah lama absen dari kompetisi di DKI. Belum lihat lawannya," ungkap Jesselyn. 

Baca Juga: Registrasi Jakarta Banten Qualifiers Masih Dibuka, Buruan Daftar!

Energen Champion SAC Indonesia 2023 Jakarta Banten Qualifiers akan diselenggarakan di GOR Rawamangun, Jakarta. Kompetisi atletik terbesar di Indonesia itu akan berlangsung pada 3-5 November.

Energen Champion SAC Indonesia merupakan hasil kerjasama PB PASI dan DBL Indonesia. Pada penyelenggaraan musim lalu, Energen Champion SAC Indonesia berhasil menggaet 31 ribu pelajar lebih dari 2000 sekolah dari seluruh Indonesia. Diharapkan tahun ini SAC Indonesia kembali menjadi wadah bagi anak-anak Indonesia untuk terus aktif mempopulerkan olahraga atletik.

Energen Champion SAC Indonesia 2023 akan kembali dengan konsep kompetisi bertingkat. Dimulai di babak regional qualifiers dan National Championship.

Juara dari babak regional qualifiers dari masing-masing daerah untuk tingkat SMA/Sederajat akan dilombakan di tingkat nasional dalam babak National Championship. Kemudian, juara dari babak National Championship akan mengantongi tiket untuk mengikuti training camp ke luar negeri. (*)

Buat kamu yang nggak mau ketinggalan kabar dari Energen Champion SAC Indonesia, kamu bisa klik link ini.

Populer

Tiga Jenis Start dalam Olahraga Lari
Apa Itu Pace dalam Olahraga Lari?
Pengertian, Sejarah, dan Jenis Cabang Atletik
Lari Jarak Pendek: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat
Lari Jarak Menengah: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat