Dandi Setiawan akan bersaing dalam Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia Jakarta Banten Qualifiers. Siswa dari SMKS Nusantara 1 Jakarta itu siap berlomba dalam lompat jauh putra. Menurut Dandi, dirinya senang dapat kembali mengikuti kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia itu. 

"Alhamdulillah senang bisa kembali, tahun ini dengan semangat baru, saya ingin meningkatkan daya saing saya sebagai seorang pelajar yang mengikuti perlombaan atletik," kata Dandi Setiawan. 

Sebelumnya, Dandi Setiawan merupakan peserta Energen Champion SAC Indonesia 2022 Jakarta Banten Qualifiers. Ia merupakan finalis perlombaan nomor 80 meter putra. Saat itu, Dandi finis dengan catatan waktu 10,75 detik. Namun, ia tak lagi kembali ke nomor lari jarak pendek. "Karena saya ingin mencoba nomor baru yang peluangnya lebih besar," tuturnya. 

Dandi menargetkan podium pertama dalam penyelenggaraan tahun ini. Secara khusus, ia ingin catatan lompatannya mencapai 5,5 meter. Untuk itu, Dandi meningkatkan porsi latihannya sampai lima kali dalam seminggu. "Tapi dalam beberapa waktu terakhir memang belum banyak latihan karena harus sekolah," lanjut Dandi.

Dandi sebenarnya bukan anak kemarin sore dalam cabang olahraga atletik. Ia sudah mendalami lari sejak duduk di bangku kelas 5 SD. "Habis itu Pandemi Covid-19, saya sempat berhenti. Karena saya mempunyai bakat di atletik makanya saya mau latihan serius di cabor ini," tutur Dandi. 

Baca Juga: Periode Registrasi SAC Indonesia Diperpanjang, Cek Tanggalnya!

Nantinya, Dandi Setiawan akan bersaing dalam Energen Champion SAC Indonesia 2023 Jakarta Qualifiers, yang diselenggarakan di Jakarta. Kompetisi atletik tersebut akan berlangsung pada 29, 30 September dan 1 Oktober. 

Energen Champion SAC Indonesia 2023 akan kembali dengan konsep kompetisi bertingkat. Dimulai di babak regional qualifiers dan National Championship. Juara dari babak regional qualifiers dari masing-masing daerah untuk tingkat SMA/Sederajat akan dilombakan di tingkat nasional dalam babak National Championship. Kemudian, juara dari babak National Championship akan mengantongi tiket untuk mengikuti training camp ke luar negeri.

Energen Champion SAC Indonesia 2023 akan diselenggarakan di enam regional qualifiers. Mulai dari Sumatera, West Java, Bali Nusra, Jakarta Banten, East Java dan Central Java. (*)

Populer

Lompat Tinggi: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Gaya
Lempar Cakram: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar, Aturan dan Manfaat
Tiga Jenis Start dalam Olahraga Lari
Tolak Peluru: Pengertian, Sejarah, Teknik, Aturan dan Manfaat
Lari Jarak Menengah: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat