Sebanyak 30 siswa SMAN 27 Bandung akan bersaing dalam Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia 2023 West Java Qualifiers. Jumlah tersebut lebih banyak dari keikutsertaan SMAN 27 Bandung pada Energen Champion SAC Indonesia musim sebelumnya.

Menurut Hery Firmansyah, guru PJOK dari SMAN 27 Bandung, bertambahnya jumlah siswa ini dipicu oleh motivasi dari wakil sekolah tersebut yang menyabet juara musim lalu. "Tahun lalu tim estafet putri kami juara di West Java Qualifiers. Nah, itu menjadi contoh bagi kontingen tahun ini. Antusiasnya tinggi sekali," ungkap Hery. 

Untuk mendukung anak didiknya berlaga dalam Energen Champion SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers, SMAN 27 Bandung bahkan memberi dispensasi jam pelajaran. "Sekolah serius sekali terhadap SAC ini. Kami latihan di jam pelajaran dan juga diberi keringanan. Apalagi ini awal tahun ajaran baru. Siswa-siswi pada semangat," lanjut Hery. 

Kalau sebelumnya SMAN 27 Bandung mengirimkan satu tim estafet dalam Energen Champion SAC Indonesia 2022. Lain cerita dengan tahun ini. Sekolah tersebut mendelegasikan empat tim estafet. Sementara sisanya akan bersaing di berbagai nomor lomba. Mulai dari 100 meter hingga 1.000 meter. 

Baca Juga: SMAN 27 Bandung Kunci Gelar Estafet Putri

Hery berharap, dengan jumlah pasukan yang bertambah, SMAN 27 Bandung kembali menyabet podium juara. Paling tidak, ada satu perwakilan di masing-masing nomor lomba. "Kalau tahun kemarin tim estafet putri bisa ke National Championship, semoga tahun ini bertambah. Meskipun saya yakin tahun ini lebih kompetitif. Karena sekolah-sekolah lain pasti lebih mempersiapkan juga," kata Hery. 

Hery Firmansyah juga begitu mengapresiasi Energen Champion SAC Indonesia. Menurutnya, kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia ini dapat membangkitkan kembali bakat-bakat atletik dari anak muda. 

Nantinya SMAN 27 Bandung akan tampil dalam Energen Champion SAC Indonesia 2023 West Java Qualifiers, yang digelar pada 22-24 September 2023. Kompetisi atletik pelajar terbesar itu akan diselenggarakan di GOR Arcamanik, Bandung. 

Energen Champion SAC Indonesia 2023 akan kembali dengan konsep kompetisi bertingkat. Dimulai di babak regional qualifiers dan National Championship. Juara dari babak regional qualifiers dari masing-masing daerah untuk tingkat SMA/Sederajat akan dilombakan di tingkat nasional dalam babak National Championship. Kemudian, juara dari babak National Championship akan mengantongi tiket untuk mengikuti training camp ke luar negeri.

Energen Champion SAC Indonesia 2023 siap dimulai. Kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia tersebut akan diselenggarakan di enam regional qualifiers. Mulai dari Sumatera, West Java, Bali Nusra, Jakarta Banten, East Java dan Central Java. (*)

Populer

Tiga Jenis Start dalam Olahraga Lari
Mengenal VO2 Max dan Cara Efektif Meningkatkannya
Lempar Cakram: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar, Aturan dan Manfaat
Lari Jarak Menengah: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat
Apa Itu Pace dalam Olahraga Lari?