Nadhirah Keisyarah bersama Kombes Pol. Parluatan Siregar saat melakukan UPP di Energen Champion SAC Indonesia - North Sumatera Qualifiers

Nadhirah Keisyarah bakal kembali ke panggung kompetisi Student Athletics Championships (SAC) Indonesia Sumatera Qualifiers. Siswi MTSN Karo itu akan bersaing di nomor lari jarak menengah 800 meter putri. Menurut Kepala MTSN Karo, Ikhsan Siregar, anak didiknya tersebut siap merebut juara pada SAC Indonesia musim baru. 

Sebelumnya, Nadhirah  -begitu ia kerap disapa- merupakan runner up di nomor 800 meter putri Energen Champion SAC Indonesia 2022 North Sumatera Qualifiers. Siswi yang sekarang duduk di bangku kelas VIII itu menuntaskan babak final dengan catatan waktu 2 menit 51 detik. Dengan digelarnya musim baru, Nadhirah siap untuk mempertajam catatan waktunya. 

Ikhsan mengatakan, demi mempersiapkan SAC Indonesia, Nadhirah begitu intens berlatih. Bahkan setiap hari ia melakoni program latihan yang diberikan oleh pembimbingnya. "Nadhirah sudah tidak sabar. Kemarin itu ingin segera mendaftar saja. Targetnya bisa juara pertama dan dia sudah berlatih dengan ikut kompetisi lain, seperti lari 5k," ungkap Ikhsan. 

Nadhirah telah terjun ke dunia atletik sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Ia terinspirasi oleh sang kakak yang saat ini melakoni pembinaan di Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP). "Dia tengok kakaknya, akhirnya ikut juga terjun di olahraga lari. Memang Sudah sering ikut perlombaan di Sumut," tambah Ikhsan. 

Tahun ini, Nadhirah tidak berjuang sendirian. MTSN Karo akan mengirimkan tiga delegasi untuk bersaing di SAC Indonesia. Nantinya, akan ada wakil dari sekolah tersebut di nomor lapangan. "Tahun lalu empat, sekarang tiga, karena kita sesuaikan juga minat bakat siswanya" tutur Ikhsan. 

Baca Juga: MTSN 3 Padang Sidimpuan Kawin Gelar di Lari 800 Meter

Tak lupa, Ikhsan juga berpesan kepada siswa-siswi di luar sana yang ingin mencetak prestasi di SAC Indonesia. "Teruslah berjuang. Kalau kamu mau terus berjuang, kamu akan mendapatkan hasil tersebut dengan maksimal," pungkas Ikhsan. 

SAC Indonesia 2023 akan kembali dengan konsep kompetisi bertingkat. Dimulai di babak regional qualifiers dan National Championship. Juara dari babak regional qualifiers dari masing-masing daerah untuk tingkat SMA/Sederajat akan dilombakan di tingkat nasional dalam babak National Championship. Kemudian, juara dari babak National Championship akan mengantongi tiket untuk mengikuti training camp ke luar negeri.

SAC Indonesia 2023 siap dimulai. Kompetisi atletik pelajar terbesar di Indonesia tersebut akan diselenggarakan di enam regional qualifiers. Mulai dari Sumatera, West Java, Bali Nusra, Jakarta Banten, East Java dan Central Java. (*)

  RELATED ARTICLES