Siapa sangka sosok Farid Rizwan keluar sebagai pemenang Energen Champion Student Athletics Championship (SAC) Indonesia Bali-Nusra Qualifiers. Perawakannya jauh berbeda dari peserta pada umumnya. Namun, Farid -panggilannya- berhasil mencatatkan tolakan sejauh 11,36 meter. Menciptakan margin yang cukup jauh dari lawan-lawannya. 

Siswa SMAN 2 Mataram itu secara resmi melaju ke babak National Championships. Farid mengaku terkejut lantaran menjadi pemenang. Serta melakukan tolakan terjauh. Pencapaian ini tak lepas dari kerja kerasnya selama ini.

“Saya tidak menyangka bisa menjadi pemenang. Latihan bareng atlet PPLP yang saya lakukan selama ini, akhirnya terbayar dengan prestasi,” kata Farid

Meskipun keluar sebagai pemenang serta peserta dengan tolakan terjauh, Farid mengaku belum pernah mengikuti perlombaan tolak peluru. Sebelumnya, remaja berusia 16 tahun itu mendalami olahraga sepak bola.

Namun tiba-tiba ia jatuh cinta dengan tolak peluru. Meskipun terlihat mudah, tolak peluru merupakan nomor atletik yang rumit. "
Tapi saya suka sih. Soalnya cocok saja dengan saya," aku Farid. 

Farid mengaku senang dengan hasil yang dicapainya. Dengan Energen Champion SAC Indonesia 2022, siswa yang mengidolakan Muhammad Ziyad Zolkefli itu memiliki semangat lebih di nomor tolak peluru. Bahkan ia mengaku mendapat banyak pengalaman dan teman baru dari sekolah lain. 

“Dengan begini juga saya mepunya pengalaman untuk berkompetisi. Soalnya, saya pribadi sudah tiga tahun belum ikut kompetisi tolak peluru. Ada juga sensasi deg-degan yang dirasakan. Saya juga sempat minder karena melihat postur para pesaing. Tapi ternyata saya yang menang.”

Farid Rizwan akan maju bersama I Gede Septiawan Budi dari SMAN 8 Mataram. Keduanya akan mewakili Qualifier Bali-Nusra ke National Championships di Jakarta, Desember mendatang. Keduanya berharap menjadi wakil yang bisa membanggakan bagi Mataram dan Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Energen Champion SAC Indonesia merupakan kompetisi pelajar paling akbar di Tanah Air. Diselenggarakan oleh Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan DBL Indonesia. Acara ini dipersembahkan dan didukung penuh oleh Energen Champion. Minuman coklat berenergi yang mengandung susu dan telur dari Mayora. (*)

Populer

Lempar Cakram: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar, Aturan dan Manfaat
Tiga Jenis Start dalam Olahraga Lari
Lari Jarak Menengah: Pengertian, Sejarah, Teknik Dasar dan Manfaat
Pengertian, Sejarah, dan Jenis Cabang Atletik
Mengenal VO2 Max dan Cara Efektif Meningkatkannya